Berbagi Kebaikan by Baitul Maal Hidayatullah - Raih Syafaat Hari Akhir, Sedekah untuk Ratusan Santri

Terlebih lagi asrama santri putra yang berupa rumah panggung yang terbuat dari kayu yang sudah bolong-bolong lantainya dan dindingnya yang tampak rapuh. Sahabat, mari mengambil bagian dengan membantu 102 santri di Ponpes ini memiliki air bersih, asra

Raih Syafaat Hari Akhir, Sedekah untuk Ratusan Santri

Lokasi Donasi Jawa Timur
Jawa Timur

Sampai dengan 31 December 2023


0%
92 hari lagi

Bantu sebarkan program ini melalui sosial media

Terlebih lagi asrama santri putra yang berupa rumah panggung yang terbuat dari kayu yang sudah bolong-bolong lantainya dan dindingnya yang tampak rapuh. Sahabat, mari mengambil bagian dengan membantu 102 santri di Ponpes ini memiliki air bersih, asra

Deskripsi Program

Kami sebenarnya khawatir dengan keadaan asrama santri seperti ini dan kamar mandi buat mck juga belum ada sampai saat ini, tapi apa daya Kami yang belum mampu membangunkan kamar mandi dan asrama buat santri.” kata Ust Sumardi.

Pondok Pesantren Rahmatul Ulum berdiri pada tahun 2015 di Pulau Sabuntan, pulau paling timur dari Kepulauan Madura dengan dikelilingi pohon bakau.

1de6148a-b0f2-11ed-91c2-763b6879af4a_145CC2E77D8752C4.jpg?auto=compress,format&cs=tinysrgb&fm=pjpg

Pulau Sabuntan berjarak ratusan kilometer dari keramaian kota Sumenep dengan waktu tempuh menggunakan kapal diperkirakan 23 jam. Penduduk di pulau Sabuntan mayoritas mata pencahariannya hanya sebagai nelayan.

Pondok Pesantren Rahmatul Ulum ini tempat menimba ilmu bagi 102 santri. Pondok ini hanya memiliki 1 kamar untuk santri perempuan dan 1 kamar untuk santri laki-laki. Ironisnya Saat ini kondisi kamar santri sudah sangat memprihatinkan.

36d457d4-9f2c-4304-beb2-5d82d49710e4.jpg

Terlebih lagi asrama santri putra yang berupa rumah panggung yang terbuat dari kayu yang sudah bolong-bolong lantainya dan dindingnya yang tampak rapuh. Asrama santri putra ini kalau air laut sedang pasang, tiang pondasi asrama ikut terendap air laut jadi hanya terlihat bangunan asrama diatasnya saja.

Disini sering ada banjir rob yaitu pasangnya air laut hingga membanjiri daratan. Kalau sudah gitu semua santri dipulangkan atau diungsikan ke rumah-rumah warga yang lebih aman” ujar Ust Sumardi pengasuh di pondok tersebut.

a9866494-bc69-4844-801d-fbcba8aeeda8.jpg

b2e4de52-ff17-4a05-bdc7-92c3a849138c.jpg

Pondok Pesantren Rahmatul Ulum sampai saat ini belum memiliki kamar mandi buat MCK buat para santri. Kamar mandi para santri hanya berupa sekatan dari terpal plastik saja, itupun ditempat terbuka. Buat buang hajat para santri harus menuju hutan bakau di pinggiran pantai.

"Kami sudah usahakan meminta bantuan dari pihak lain tapi hasilnya masih nihil. Kami sangat mengharapkan ada orang-orang dermawan atau pihak lain bisa membantu membangunkan kamar mandi buat MCK dan merenovasi asrama santri di Pesantren Rahmatul Ulum ini."

Sahabat, mari mengambil bagian dengan membantu 102 santri di Ponpes ini memiliki air bersih, asrama, dan MCK layak.

f34afd5f-3f95-4643-8644-4d787fd2f18c.jpg

Insya Allah sedekah kita akan diganjar dengan sederet amalan kebaikan yang tak putus. Bekal menuju surga. Juga ada harapan dan do’a dari para santri yang mendoakan keselamatan untuk para donatur yang berbaik hati.

 ***

Untuk itu, mari bersedekah air dan bangun MCK serta asrama untuk santri dengan cara:

1. Klik tombol "DONASI SEKARANG"
2. Isi nominal donasi yang ingin diberikan
3. Pilih metode pembayaran
4. Ikuti instruksi untuk menyelesaikan pembayaran

Tidak hanya berdonasi, teman-teman juga bisa membantu dengan cara menyebarkan halaman galang dana ini ke orang-orang terdekat agar semakin banyak orang yang ikut membantu

DISCLAIMER :
Informasi lebih lengkap dapat menghubungi: Layanan BMH (+62-819-1274-3528).

Bantu sebarkan program ini dengan menjadi Fundraiser (penyebar amal baik)

atau Anda bisa membantu menyebarkan kebaikan

Sosial media terkait program